Follow Us

Close Language Selection

Mille-feuille, Kue Perancis yang Populer Di Indonesia

Mille-feuille, Kue Perancis yang Populer Di Indonesia

Mille-feuille adalah kue klasik yang berasal dari Perancis yang sering disebut sebagai “a thousand leaves” karena munculnya beberapa lapisan kue kue yang mengembang, memiliki aroma dan rasa mentega yang kuat.

Mille-feuille adalah perpaduan rasa dan tekstur yang sangat menarik, tektur yang secara bersamaan kaya dan ringan, bersisik dan lembut.

Secara tradisional Mille-feuille disajikan menggunakan krim almond, mille-feuille terdiri dari lapisan puff pastry renyah yang diisi dengan krim custard yang kaya rasa dan bagian atas yang dihiasi dengan gula halus putih atau berwarna, buah-buahan dan krim cokelat.

Menurut sejarahnya, mille-feuille ini sebenarnya sudah ada sejak ratusan tahun lalu, sehingga masuk dalam jajaran salah satu manisan klasik Perancis yang wajib dicoba. Mille-feuille ini awalnya bernama Gateau de Mille Feuilles. Namun karena pengucapannya sepertinya terlalu panjang, makanya disingkat menjadi Mille-Feuille. Lalu ada nama lain untuk makanan penutup ini yang mungkin terdengar lebih familiar yaitu kue Napoleon atau Neapolitan. Julukan itu karena menggambarkan Kaisar Prancis, yaitu Neapolitan saat itu.

Mille-feuille dengan tambahan buah tidak hanya dapat menyeimbangkan rasa melalui adanya rasa asam yang mengimbangi rasa manisnya, tetapi juga membuatnya tampak lebih berwarna dan indah sehingga tidak berani memakannya.

Meski berasal dari Perancis, Mille-feuille sebenarnya lebih dikenal di negara-negara Eropa lainnya seperti Inggris, Swedia, Finlandia bahkan Italia. Tentunya dengan nama yang berbeda. Di Swedia dan Finlandia makanan penutup ini disebut napoleonbakelse, di Italia disebut seribu daun, sedangkan di Inggris bahkan julukannya sama yaitu mille feuille. Sementara itu, di negara-negara Asia seperti Indonesia sering kita kenal dengan nama kue Napoleon.


Related Highlights